Liverpool United Kingdom August 29, 2016  

Pertama-tama mau cerita dulu kenapa sih awalnya mampir ke liverpool ? Nah jadi gini karena

waktu itu visa schengen uda mau habis jadi harus keluar dari area schengen sesegera mungkin

pokoknya tiket balik pulang itu emang dibeli dari london, tapi gimana caranya biar ga langsung

ke london … nah panjang kan jadinya … posisi saat bingung itu lagi di basel (uda baca kan

postingan basel ). Dari basel via skyscanner nyari kemana aja deh yang murah diluar area

schengen dapetlah scotlandia (uda masuk UK dan untungnya masih punya visa UK) dari

scotlandia tepatnya di edinburgh.  Lanjut ke manchester untuk nonton bola.

Dari manchester ini yang agak bingung kemana dulu, dan memutuskan untuk ke bus station

iseng cari tiket bus via mesin dan akhirnya dapet tujuan berikutnya dengan harga 4 pound .

Hello liverpool akhirnya memutuskan untuk napak tilas The Beatles, bisa dibilang fans berat

tapi ga berat-berat amat tapi harus diakui pilih ke liverpool karena The Beatles sih.

IMG_6335.JPG

Pilihan hostel tepat sekali di Hoax Hostel, lokasi ke pusat kota deket apalagi ke Cavern pub,

dan ternyata hostelnya ga HOAX kayak namanya, bagus dan nyaman sekali.

Dari kamar saya terlihat patung seperti dibawah ini …

IMG_6160.jpg

IMG_6333.jpg

yang suka the beatles pasti lagi bersenandung dan ngerti sama patung ini .

IMG_6169.JPG

IMG_2935.JPG

IMG_2936.JPG

Kembali ke cerita cavern club setiap malam sehabis makan malam saya selalu menghabiskan

waktu di pub ini, sing a long lagu-lagu the beatles sendirian sebelum akhirnya kenalan

sama beberapa orang di hostel beberapa hari kemudian.

IMG_6168.jpg

Setiap sudut di pusat kota dipenuhi gambar the beatles

IMG_2933.JPG

Toko didepan hoax hostel

IMG_6287.jpg

Wajib dikunjungi kalau kalian memang suka the beatles atau ingin tau lebih detail sejarahnya.

IMG_6281.jpg

pastinya saya berkunjung kesini sebelum akhirnya memutuskan untuk join magical mystery bus tour

IMG_6291.JPG

Yellow submarine hotel

IMG_3025.JPG

Let the magic begin !!! pilihannya bisa naik magical mystery tour / beatles fab four taxi

tapi karena lagi solo traveling dan mepet budget cukup 20 pound dan ikutan ini sajalah.

IMG_6317.JPG

Magical Mystery Bus kita dibawa mengunjungi tempat-tempat bersejarah The Beatles

seperti rumah masa kecil, tempat – tempat yang menjadi inspirasi di lagu lagu The Beatles

seperti strawberry field, penny lane .

IMG_3018.jpg

Rumah masa kecil Paul McCartney

IMG_3013.JPG

IMG_3015.JPG

Rumah masa kecil John Lennon , kamar John Lennon yang terdapat gorden putih

IMG_3007.JPG

Strawberry Field, selama perjalanan dari satu tempat ke tempat lain selalu diisi dengan lagu the

beatles pastinya sebelum dikasi paparan arti dan cerita dalam lagu itu.

IMG_3002.JPG

Rumah masa kecil George Harrison

IMG_3001.JPG

Tempat ini dulunya adalah tempat perberhentian bus dimana Paul McCartney mendapatkan

inspirasi lagu penny lane, yang isi lagunya menceritakan keadaan disekitar tempat itu .

IMG_2997.JPG

Salah satu sign jalan yang paling terkenal di liverpool.

IMG_2992.JPG

nama anjing saya terinspirasi dari drummer the beatles, ringo starr

IMG_2947.JPG

Sebenernya ga suka banget sama tim yang satu ini tapi berhubung ada titipan jadi berkunjunglah

kesini, diantara beberapa stadium yang pernah aku kunjungi yang paling biasa aja atau bisa

terbilang kecil ya stamford bridge eh ternyata pas ke anfield lebih kecil stadiumnya, berada

di area yang padat pemukiman, biarpun kapasitas stadiumnya besar tapi suasananya memang

kurang bagus dan kurang fotogenic (hahaha ditulis berdasarkan opini dan ketidaksukaan dengan tim ini)

IMG_2946.JPG

nah untuk foto keseluruhan saya musti nyebrang jalan, karena memang posisi stadiumnya

bener-bener di pinggir jalan.

IMG_2959.JPG

kurang paham juga ini maksudnya apa ya, pokoknya ini ada dibagian belakang stadium.

IMG_6226.JPG

keadaan sekitar stadium anfield hehe ghetto (kabuurrrr)

IMG_6290.jpg

IMG_2982.JPG

Karena terdapat banyak museum di liverpool saya juga berkunjung ke berbagai museum

salah satunya Museum of Liverpool.

IMG_6275.jpg

IMG_6270.jpg

IMG_6259.jpg

IMG_2970.JPG

Central Library wajib dikunjungi

IMG_6163.JPG

Liverpool one shopping area ( lokasinya deket dari hoax hostel)

IMG_2985.JPG

Chinatown untuk cari nasi pastinya
IMG_2981.JPG IMG_2980.JPG IMG_2979.JPG IMG_2973.JPG